Rabu, 13 Juni 2012

Cara Mencari Kos Yang Ideal

Kamar Kos

Setelah kalian berhasil lolos dari SNMPTN maupun tahap ujian lain untuk berkesempatan berkuliah di Perguruan Tinggi yang diinginkan, saatnya muncul masalah baru :)

Dimana kalian akan tinggal, tidak mungkin kan dikolong jembatan :p Nah CaraCara akan membagikan cara mencari Kos yang pas atau ideal untuk kalian sebagai tempat beristirahat selam masa studi.

1. Pilih Senidiri
Mencari sebuah kamar untuk kita pribadi harus kita yang memilih. Seperti kita menentukan jodoh hati, tidak enak jika kita di jodohkan XD Jadi kita harus PDKT, ngecek sendiri, kenali sendiri. Sehingga cocok tidaknya akan ketahuan dari awal. Dengan begitu kita tidak akan kecewa setelahnya. :)

2. Mulai Lebih Awal
Sebagai pemikiran saja, tahun ajaran baru akan di mulai, sehingga akan mendatangkan banyak Mahariswa Baru, yang sama-sama mencari kos. Jangan sampai anda mencari kos saat mepet tanggal masuk kuliah, akan kesusahan. Jika pun dapat, mungkin tempat kos yang sudah kecil, bau, mojok lagi. Jadi carilah kos dari awal, sehinga kalian mendapatka banyak pilihan tentunya.

3. Perhatikan Lingkungan Sekitar
Adalah faktor terpenting. "Lingkungan disini berarti karakter orang-orang di calon tempat kos. Karena mungkin kalian adalah Mahasiswa Baru yang belum tentu berpengalaman. Malah nanti hanya sebagai bahan percobaan oleh temen seKos yang lebih senior. Dan juga, pendirian kalian yang masih mencari jati diri, jadi jangan sampai salah pertemanan.

4. Tempat dengan Sinyal Kuat
Ini merupakan hal terpenting. Karena tanpa sinyal, Kehidupan anda akan hilang : Hape dan laptop serta Tablet harus di banting (kayak iklan sm@rt) XD. Jangan lupa untuk membawa hape untuk mengecek besarnya sinyal. Dan nantinya juga ada tugas kuliah yang harus mencari informasi melalui Internet.

5. Akses Mudah
Janga lupakan soal point ini. Kos kalian harus mudah di jangkau. Ataupun dekat dengan Kampus, karena jam kuliah yang tidak menentu seperti saat di SMA. Sehingga kalian tidak terlambat masuk kuliah.

6. Jangka Pembayaran
Saran sebaiknya untuk awal-awal ngkos jangka pembayarannya sebulan sekali. Karena jika tidak cocok dapat langsung pindah, dan dalam jangka sebulan itu kita telah mendapatkan info kos yang ideal untuk kita.

7. Bersama Teman
Lebih baik bersama teman untuk mencari kos. Karena anda masih baru, sehingga membutuhkan penyesuain diri. Jadi jika bersama teman sekampung kita tidak akan kesepian.


Demikian CaraCara mengungkap bagaiman mencari kos yang ideal. Jika ada tambahan komen aja ya. :)

Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah berkomentar :)